Assalamu'alaikum wr.wb. Selamat Datang di Blog Geografi Agus Maulana. Silahkan share artikel blog ini. Cantumkan URL jika dijadikan referensi. Isi blog ini tidak bisa di copy paste kecuali menggunakan smartphone. Pahami dan tulis kembali. Selamat belajar, sukses untuk kita semua. Eitts, jangan lupa tinggalkan comment baik berupa kritikan maupun saran yang membangun. :)

Kamis, 24 Oktober 2013

Sunset di Lageun, Aceh Jaya

Assalamu’alaikum syedara.

Kali ini kita akan berbicara tentang salah satu potensi wisata di Nanggroe Aceh tercinta. PR untuk kita semua sebagai masyarakat Aceh agar dapat mengelola dan mengembangkan rahmad karunia Allah swt. secara maksimal.

Mungkin tidak banyak yang tau tentang desa Lageun kabupaten Aceh Jaya ini. Kawasan ini tergolong sebagai kawasan pesisir yang terletak pada lintas Barat-Selatan Aceh. Lageun berada di Kecamatan Setia Bakti. Sebelum terbentuk Kabupaten Aceh Jaya, Lageun berada di wilayah administrasi Kabupaten Aceh Barat. Kalau kita melakukan perjalanan dengan melintasi wilayah Barat-Selatan dari Banda Aceh, maka Desa Lageun akan ditemui setelah Desa Patek yang terkenal dengan rumah makan dan ikan asinnya.  


Sumber: http://aceh.tribunnews.com/2011/12/31/berkunjung-ke-pantai-lageun 

Sepanjang rute perjalanan Meulaboh- Banda Aceh atau sebaliknya, rakan syedara akan disuguhkan oleh pemandangan yang sangat menarik, mulai dari pantai dengan pasir putih disepanjang jalan ketika memasuki kabupaten Aceh Jaya serta pulau- pulau kecilnya yang terlihat jelas ketika kita mulai melewati Lamno, jika perjalanan dimulai dari Banda Aceh.

Disepanjang jalur lalu lintas Barat- Selatan yang masuk dalam kawasan admnistrasi Aceh Jaya ini menyimpan potensi wisata pantai dan Laut serta didukung topografi wilayah yang berbukit- bukit yang menjadikan pemandangan disepanjang jalan menjadi sangat eksotis.

Tanggal 16 Januari lalu ketika saya pulang kampung dari Banda Aceh (tekanan berat di ibu kota :P ), kebetulan saya berangkat agak telat sekitar jam 16.20  menuju kampung halaman saya tercinta, terbaik, termakmur dan ter ter ter pokoknya, desa Cot Seumeureung kecamatan Samatiga kabupaten Aceh Barat. Sempat timbul rasa takut juga dikarenakan dalam kondisi mengendarai sepeda motor sendirian dengan jarak tempuh sekitar 240km.

Namun ketika memasuki wilayah Lageun kira- kira jam 18.25 WIB, sebuah momen indah berhasil saya rekam. Mungkin udah biasa, tapi masih jarang kita bisa menikmati hal seperti ini. tau gak, meskipun telat, hampir kemalaman LAM GLEE, saya malah jalan santai sambil menikmati sunset yang Subhanallaah indahnya.

Pengen tau seperti apa?? Cekidoot..!!


Sunset 1 



Sunset 2 



Sunset 3 



Sunset 4 



Sunset 5 


Sebenarnya disepanjang jalan raya rute Barat- Selatan menyimpan potensi wisata yang sangat sangat luar biasa. Jika hal semacam ini dapat dikembangkan, kawasan ini sangat berpotensi menjadi salah satu destinasi wisata yang sangat baik. Dampaknya secara umum dapat mengundang wisatawan dan menambah devisa daerah maupun pendapatan masyarakatnya.

So, hal ini bisa jadi pertimbangan buat bapak atau ibu di Dinas Kebudayaan dan Pariwisata untuk mengembangkan potensi- potensi alam seperti ini. Semoga Aceh kita semakin jaya dan sejahtera. Salaam.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar